Pertama kali aku dikenalkan dengan sebuah kata yaitu “pelangi”, aku tak tahu apapun. Aku tak pernah melihatnya sebelumnya, aku tak tahu bentuknya seperti apa, aku hanya tau pelangi itu indah, sesuatu yang indah yang muncul saat mendung telah pergi.
Tak lama setelah aku mendengar kata “pelangi”, aku diperlihatkan oleh seseorang, bagaimana bentuk pelangi itu, walau hanya dari sebuah foto, sebuah gambar 2 dimensi yang tak nyata. Saat itu aku berpikir, ya, pelangi itu indah..
Hujan itu datang, gemuruh yang terkadang membuat hati bergetar.. hingga akhirnya hujan hanya tinggal gerimis dan mendung telah berlalu. Akhirnya, pelangi itu datang..
Seperti halnya seorang bocah yang menemukan hal baru, aku hanya bisa takjub melihat keindahannya.. aku hanya memandanginya dengan senyum, betul-betul pelangi itu indah..
Tapi lama kelamaan.. aku menyadari bahwa pelangi itu indahnya sesaat.. menunggunya lama sekali, bahkan awan harus menangis dulu, baru ia muncul. Tapi ternyata ia hanya muncul sebentar, hanya memberikan keindahan sesaat, ia bahkan tak menyisakan apapun ketika ia pergi.. satu-satunya yang ia tinggalkan hanyalah kenangan tentang keindahannya..
***** *** *****,, kangen kamu sangat.. :'(
Tidak ada komentar:
Posting Komentar